Lubuk Alung_, Sebagai wujud Tridarma Perguruan Tinggi Dosen Teknik Elektro Fakultas Teknik UNP melaksanakan program pengabdian masyarakat di PSAABR Budi Utama Lubuk Alung Kabupaten Padang Pariaman, Kegiatan ini dilaksanakan selama 3 hari (21, 22 dan 29 Oktober 2019) bertempat di Workshop Keterampilan Listrik Budi Utama Lubuk Alung. Kegiatan Pengabdian ini di Ketuai Oleh Elfizon, S.Pd.,M.Pd.T dengan Tim Anggota Drs. Syamsuarnis, M.Pd dan Dr. Mukhlidi Muskhir, M.Kom Kegiatan yang berjudul “Pelatihan Life Skill Sistem Pendingin Bagi Pemuda Panti Sosial Asuhan Anak Binaan Remaja (PSAABR) Budi Utama Lubuk Alung Kabupaten Padang Pariaman” diikuti oleh 16 orang pemuda PSAABR bidang Listrik.
Kegiatan di buka lansung oleh Kasi. Pendidikan dan Pembelajaran PSAABR Bpk, Jhonopa, S.H, M.Si, dalam Sambutannya beliau menyampaikan agar kegiatan ini dapat berkisenambungan dan memberikan manfaatkan kepada PSAABR. Pria yang akrab di sapa pak Topa ini juga menyampaikan ucapan terimakasih kepada Jurusan Elektro Fakultas Teknik UNP, khususnya tim pengabdian masyarakat “ terimakasih kami sampaikan kepada jurusan Elektro khususnya bapak bapak dan ibu tim, semoga ilmu yang bapak ibu berikan kepada anak-anak asuh kami disini menjadi amal jariah bagi kita semua” Ujarnya. Pada kesempatan yang sama pada ketua tim pengabdi Elfizon dalam sambutan di pembukaan kegiatan juga menyampaikan tujuan dan harapan dari kegiatan PKM ini, elfizon menyampaikan “Kegiatan ini bertujuan memberikan pengetahuan, konsep dasar Sistem Pendingin berupa Kulkas , AC (Air Conditioner) dan AC Mobil kepada peserta, sehingga peserta memiliki life skill dalam melakukan servis/perbaikan Lemari Pendingi AC dan AC Mobil, Kami berharap pelaksanaan program ini mampu membantu siswa keterampilan disini memiliki life skill bidang pendingin sehingga bisa bekerja dan menciptakan lapangan kerja sendiri dibidang perbaikan (Service) dan perawatan Lemari Pendingin (Kulkas), Service AC serta mampu meningkatkan perekonomian masyarakat melalui usaha usaha yang di lakoninya – Zn
Dokumentasi Kegiatan: