Payakumbuh, 18 oktober 2018. Dalam rangka menggiatkan pelaksanaan tridharma perguruan tinggi, dosen teknik elektro FT UNP juga telah melaksanakan Program Pengabdian kepada Masyarakat kerja sama antara LP2M UNP Padang dengan SMK Negeri Kota Payakumbuh yang dilaksanakan di SMKN 2 Koto Nan Ampek Payakumbuh berupa Pembuatan Trainer dan Pelatihan PLC bagi guru SMK Negeri Kota Payakumbuh yang diketuai oleh Drs. Aswardi, MT dengan Tim Anggota terdiri dari Dr. Riki Mukhaiyar, MT, Dr. Taali, MT. Instruktur pelatihan pada kegiatan ini adalah Dr. Mukhlidi Kuskhir, M.Kom dan Habibullah, S.Pd., MT. Secara resmi kegiatan ini dibuka oleh Kepala Sekolah SMK Negeri 2 Kota Payakumbuh Bapak Drs. Dalius. Kegiatan ini diikuti oleh guru Jurusan Listrik SMKN 2 Payakumbuh dan SMKN 1 Guguak Kota Payakumbuh sebanyak 14 orang dari bidang keahlian Teknik Otomasi Industri dan Teknik Instalasi Tenaga Listrik dan berlangsung dari tanggal 18 sd 22 Oktober 2018. Kegiatan berlangsung selama 5 hari dengan rincian 2 hari kegiatan berupa pembuatan trainer dan pelatihan PLC dan 3 hari berupa kegiatan penyelesaian tugas-tugas yang terkait dengan pelatihan tersebut. zn
Foto bersama antara peserta dan instruktur pada Pelatihan Pembuatan Trainer dan Pelatihan PLC bagi guru SMKN Kota Payakumbuh.
Serah Terima Trainer oleh Ketua Pelaksana Drs. Aswardi MT kepada Kepsek SMKN 2 Payakumbuh
Serah Terima Trainer oleh Ketua Pelaksana Drs. Aswardi MT kepada Kepsek SMK N 1Guguak
Dokumentasi Kegiatan Pelatihan